Kelurahan Kuranji Sentral Produksi Pangan

0
174

lurah kuranji suardiKelurahan Kuranji Kecamatan Kuranji merupakan sebuah daerah yang terletak sedikit di pinggir Kota Padang, tepatnya di sebelah barat. Namun, keterpinggirannya itu tidak menyurutkan hati warganya untuk berusaha dan meningkatkan ekonomi. Terutama dalam memproduksi bahan pangan. Baik dari perkebunan, pertanian maupun peternakan.

Lurah Kuranji, Suardi M kepada POSMETRO mengatakan, kelurahannya hanya seluas 9,5 km persegi. Namun, kelurahan ini mempunyai banyak potensi. Seperti pertanian yang mempunyai areal seluas 400 hectar (Ha) dari luas total. Hasil bahan pangan yang diharapkan dari areal seluas ini adalah padi. Kadang juga diolah sebagai lahan untuk menghasilkan sayur.

Sementara, lanjut Suardi, untuk areal perkebunan mempunyai areal yang sedikit lebih luas dari pertanian yaitu seluas 500 Ha. Areal ini ditanami pohon seperti karet dan kakau serta tumbuhan yang menghasilkan lainnya. Namun, yang menajdi perioritas adalah karet dan kakau ini.

Sedangkan untuk peternakan, tambahnya, diperioritaskan peternakan ikan air tawar seperti di aliran Batang Kuranji, Batang Balimbiang, Sungai Pasa Lalang dan di beberapa aliran saluran irigasi. Namun, juga ada yang di kolam untuk peternakan lele dan belut.

“Ketiga bidang tersebut, sangat mendukung ekonomi masyarakat Kelurahan Kuranji. Karena, selain pemasarannya murah, juga dekat dengan pasar Balimbiang. Akan tetapi memang jauh dari Pasar Raya Padang. Namun, hal ini tidak menyurutkan masyarakat untuk terus berusaha. Sehingga mereka memasarkan hasil produksi pangan mereka ke Pasar Raya dengan menggunakan sepeda motor,” jelas Suardi.

Sementara, lanjut Suardi, jumlah penduduknya hingga saat ini mencapai 25.679 jiwa yang tergabung ke 6.013 kepala keluarga (KK). Pada umumnya, rata-rata pendidikan mereka adalah SLTA. Karena selain didukung dengan ekonomi juga kemauan generasi muda untuk menuntut ilmu dan mempunyai pikiran yang maju. Sementara yang masih bersekolah tersebar di 9 Taman Kanak-kanak, 14 Sekolah Dasar, 1 SLTP dan 1 SLTA yaitu SMA 16 yang masih dalam pembangunan.

Sedangkan untuk pekerjaan, jelas Suardi, ada yang PNS, Tani, Swasta, Buruh dan lain-lain. Untuk PNS sekitar 15 % dari jumlah penduduk, Tani 30 %, Buruh 15 % dan Swasta 15 5 serta lain-lain seperti buruh tani, supir, Ibu Rumah Tangga sebanyak 25 %. Mereka tersebar di 17 RW dan di 69 RT. (nph)

 

sumber : lurah.wordpress.com



//