Kecamatan Kuranji Dapat Bantuan Kendaraan Dinas

0
113

Jumat, 18 April 2014 – 10:43:55 WIB

Kecamatan Kuranji selalu berkomitmen dan serius dalam menyelenggarakan agenda dan jadwal penting Pemko Padang, salah satunya upacara bendera untuk menambah jiwa nasionalisme anak bangsa. upacara kali ini dihadiri Asisten III Bidang Administrasi Sekko Padang, Corri Saidan sebagai inspektur upacara, Kamis (17/4).

Camat Kuranji, Frengki Willianto mengatakan, sebagai penyelenggara upacara adalah jajaran Polsek Kuranji. Sebagai penyelenggara memang selalu digilir ke seluruh unsur muspika Kuranji dan beberapa instansi yang ada di Kecamatan Kuranji, seperti Danramil, Polsek, KUA, Puskesmas, UPTD dan seluruh kelurahan di Kecamatan Kuranji.

Usai upacara, Corri menyerahkan kunci kendaraan operasional berupa satu unit mobil Toyota, empat unit sepeda motor dan mesin absensi (Fingerprint) kepada Kecamatan Kuranji dan diterima Frengki. “Semoga hal ini bisa menambah motivasi seluruh pegawai Kecamatan Kuranji yang tersebar di beberapa kelurahan,” tuturnya.

Corri berharap, kendaraan roda empat dan roda dua yang diberikan dapat dimanfaatkan sebagaimana mestinya. “Jangan sampai kendaraan dinas disalahgunakan atau dipinjamkan kepada pihak yang berkepentingan dalam mengindari hal-hal yang tidak diinginkan dan bisa merusak citra pemerintahan,” urai Corri.

Pada kesempatan itu, Frengki menyebutkan, mobil difungsikan di kecamatan. Kemudian ada empat unit sepeda motor dan fingerprint yang juga akan diberikan kepada empat kelurahan di Kuranji, yakni Kelurahan Kalumbuk, karena kelurahan tersebut mengikuti lomba kelurahan berprestasi tahun 2014. Selanjutnya Kelurahan Kuranji, Pasa Ambacang dan Sungai Sapih.

“Semua alat operasional itu merupakan rangkaian program Pemko Padang yang berangsur-angsur dalam melengkapi fasilitas ASN di kecamatan dan kelurahan. Gunanya untuk meningkatkan disiplin kerja dan menambah motivasi peningkatan kerja pegawai dalam memberikan pelayanan bagi masyarakat,” ujar Frengki.

Sementara Frengki menyebutkan, untuk kerja sama dan koordinasi memang masih terjaga dengan baik di Kecamatan Kuranji. Baik antara sesama ASN, Muspika dan antara ASN dengan masyarakat. “Jadi dari momen upacara setiap tanggal 17 setiap bulan diharapkan selalu menjaga dan menumbuhkan rasa bela negara khususnya bagi masyarakat Kuranji ini. Dimana, Kuranji terkenal mempunyai historis sebagai daerah basis perjuangan,” tukasnya. (taf)

Sumber : http://fokusriau.com/berita-kecamatan-kuranji-dapat-bantuan-kendaraan-dinas.html


(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});