Hotel Padang yang memanfaatkan bangunan tua yang dulu merupakan kediaman keluargBangunan kuno kolonial Belanda tidak semuanya tak terawat di Kota Padang. Bangunan kuno dengan struktur kokoh yang berada tepat di jantung ibu kota Provinsi Sumbar ini dimanfaatkan menjadi hotel, namanya Hotel Padang. Tak kalah dengan hotel-hotel berbintang, manajemen Hotel Padang meyakinkan konsumennya mendapat pelayanan bagus di hotel ini. Bangunan peninggalan Belanda sejak tahun 1960 disulap menjadi bangunan mewah bergaya klasik dengan nuansa yang khas.
Kehadiran taman-taman dengan hijaunya bunga-bungaan membuat suasana sekitar hotel memberikan kesejukan. Bahkan taman-taman yang memberikan kesegaran mata memandang ini juga hadir di dalam ruangan hotel, terutama di lobi hotel.
Hotel yang terletak di jalur utama lalu lintas kota, persisnya Jalan Bagindo Azis Chan No. 28 Padang ini menyuguhkan pilihan kamar-kamar yang siap menjadi tempat beristirahat anda. Baik yang berkunjung untuk kepentingan bisnis, pariwisata atau kunjungan kerja. Penawaran harga kamar beragam. Mulai dari deluxe room dengan harga Rp363.000/net, family room Rp332.750/net, superior room Rp314.600, hingga economic room dengan harga Rp211.750.
Manager Operasional Hotel Padang, Maman menyakinkan bahwa dengan harga yang relatif murah, fasilitas yang diberikan Hotel Padang tak kalah dengan hotel-hotel lainnya. Ada fasilitas Air Conditioner (AC), TV, Airphone, hingga laundry. Bahkan hotel ini membuka restoran 24 jam, sehingga tamu dapat menyantap makanan kapan saja ia mau. Tak kalah pentingnya, hotel ini juga menyediakan jasa call taxi. Dengan fasilitas taksi panggilan ini si tamu tidak perlu bingung-bingung mencari kendaraan saat tidak berada di daerahnya.
Mengikuti perkembangan, manajemen Hotel Padang terus melakukan pembenahan. Berbagai pembenahan dilakukan, mulai dari renovasi kamar hingga target pembuatan kolam renang yang akan tuntas tahun ini. Jadi, walaupun masih mengantongi status hotel berbintang satu, Maman optimis masyarakat tahu kemana harus menginap.
“Kita siap melayani dengan optimal. Ramah dan senyum merupakan identitas kami,” pungkasnya. Halaman luar yang luas salah satu penunjang kenyamanan menginap di hotel ini. Dengan halaman yang luas tersebut, mata dapat lepas memandang dan kendaraan pribadi Andapun aman dan terjaga di hotel ini.(*)